Assalamu'alaikum wr.wb.
Salam sejahtera bagi kita semua,
Sebelumnya, saya ucapkan terimakasih kepada teman-teman sekalian yang sudah mengunjungi blog ini. Semoga blog sederhana yang saya buat ini nantinya akan bermanfaat bagi siapapun pembacanya ^ ^
Nah, sekarang saya akan memperkenalkan diri.
Nama saya Yan Pugaartika Nugraha, teman-teman saya biasa memanggil saya Yan. Saya dilahirkan di Kota Bandung pada tanggal 29 Januari 1993. Saat ini saya tinggal di Kota Bogor.
2 tahun yang lalu saya menyelesaikan pendidikan terakhir di Diploma Institut Pertanian Bogor jurusan Manajemen Industri angkatan 48.
setelah lulus saya memutuskan untuk bekerja terlebih dahulu sebelum saya melanjutkan cita -cita saya untuk mendapat gelar sarjana.
Hingga saat ini saya masih bekerja di PT. Nutrifood Indonesia dibagian Quality Control. Setelah 1 tahun bekerja diperusahaan tersebut, Alhamdullilah saya mendapat izin untuk melanjutkan study saya kejenjang yang lebih tinggi.
Pada awal tahun 2016 saya melanjutkan kuliah dengan jalur ekstensi di Fakultas Teknik Universitas Pancasila Jurusan Teknik Industri.
Saya memiliki beberapa hobi yang beranekaragam mulai dari membaca, organizer, enterpreneur, nonton anime hingga bermain game.
Blog ini berisi tentang salah satu ilmu yang sedang saya pelajari di kampus saat ini.
Kira-kira ilmu apa yang akan kita pelajari bersama? Silahkan visit kembali blog saya dan nantikan postingan-postingan dari hasil belajar saya. Semoga bermanfaat ^ ^
Sekian perkenalan dari saya, Wassalamu'alaikum wr. wb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar